BUNGA TANJUNG – Eddy Silitonga
Harum Baumu si Bungalah Tanjung
Harumnya sampai harumnya sampai Melintasi gunung
Harum Baumu Si Bungalah Tanjung
Harumnya Sampai Harumnya Sampai Melintasi Gunung
Tuan Kuharap Umpamakan Payung
Hujan dan Panas,Hujan Dan Panas Tempat Berlindung
Tuan Kuharap Umpamakan Payung
Hujan dan Panas,Hujan Dan Panas Tempat Berlindung
Bapak Berlayar Di Tengahlah Sawah
Anak Kepiting anak Kepiting di lubanglah Batu
Bapak Berlayar Di Tengahlah Sawah
Anak Kepiting anak Kepiting di lubanglah Batu
Apa di harap kepadalah saya
saya yang miskin saya yang miskin lagi piatu
***
Tanjung (sinonim Kantil: Jawa) berbunga harum semerbak dan bertajuk rindang, biasa ditanam di taman-taman, sisi jalan dan pemakaman. Bunga tanjung sangat terkenal karena baunya harum, dan sering dipakai oleh gadis-gadis Melayu, disuntingkan pada rambutnya. Keharuman bunga ini menginspirasi penggubah lagu. Setidaknya ada lagu Bunga Tanjung (versi Melayu Deli yang dipopulerkan Eddy Silitonga) dan ada pula Bunga Tanjung yang dipopulerkan oleh Sharifah Aini (Malaysia).
Informasi PON Riau 2012, Wisata, Seni dan Budaya, Kuantan Singingi, Pekanbaru dan Riau umumnya melalui sudut pandang seorang Blogger yang berasal dari Sungai Kuantan
sudah lama tidak mendengar suara berpantun lagi,,,!!
semoga pantun tetap selalu di terapkan dlam kehidupan,,
blue suka postingan ini
salam hangat dari blue
p cabar bang
wahh.h.
kalau di jawa bunga ini suka buat sesajian ya..
mantap itu